
Share this content:
Salah satu tempat terbaik untuk healing adalah pantai Ujung Genteng yang merupakan tempat wisata Jawa Barat terbaru. Bertempat di daerah Sukabumi dengan akses yang tidak terlalu sulit.
Pantai Ujung Genteng berhadapan langsung dengan Samudra Hindia. Pantai ini memiliki debur ombak yang bisa menjadi salah satu cara untuk menenangkan jiwa yang gelisah. Bisa karena terlalu sibuk dengan tanggung jawab serta berbagai hal yang berkaitan dengan pekerjaan.
Apa saja yang menarik dari pantai itu sehingga menjadi magnet bagi setiap pengunjung yang ingin menenangkan diri sana? Apakah ada bedanya dengan tempat lain yang lain berada di di Jawa Barat.
Spot Menarik di Ujung Genteng, Tempat Wisata Jawa Barat Terbaru
Selain berhadapan langsung dengan Samudra Hindia, Pantai Ujung Genteng memiliki beberapa spot yang menarik. Kalian bisa menjadikan tempat wisata ini untuk healing. Menikmati deburan ombak serta kicauan burung camar yang pulang pada saat senja adalah hal terbaik yang dapat kalian lakukan untuk jiwa yang lelah.
Memiliki Hamparan Pasir Putih
Pasir di Ujung Genteng sangatlah berbeda dengan pantai yang lain. Biasanya, kebanyakan pantai memiliki pasir berwarna gelap abu-abu atau hitam. Namun, tempat ini memiliki pasir yang berwarna putih sehingga tampak indah. Apalagi terdapat kombinasi biru laut dan dan buih ombak yang berkejaran di sepanjang pesisirnya.

Sunset yang Tak Terlupakan
Bagi kalian anak senja atau hobi sekali mengambil Ilham dari indahnya matahari tenggelam. Pantai Ujung Genteng adalah tempat terbaik untuk mencari ide-ide. Disini kalian bisa berimajinasi banyak hal yang menarik, mencari inspirasi baru atau menyembuhkan luka hati.

Jangan lupa bawa juga kamera terbaik yang kalian miliki atau bisa juga gunakan telepon genggam untuk mengabadikan indahnya sunset pada sore hari. Suasana terasa magis karena begitu hening diliputi dengan warna jingganya yang keemasan membuat proses healing akan semakin baik.
Kuliner Seafood
Proses healing takkan sempurna jika melewatkan kuliner seafood yang banyak tersedia di Pantai Ujung Genteng. Tersedia berbagai olahan makanan laut yang segar karena bahan bakunya diperoleh dari nelayan yang baru saja pulang dari menjaring ikan di laut.
Penangkaran Penyu
Satu lagi hal menarik yang hanya bisa kalian temui di Ujung Genteng yaitu adanya penangkaran penyu. Bahkan pada saat-saat tertentu bisa terlibat dalam pelepasan tukik di di pantai tersebut. Percayalah proses healing akan sempurna karena selalu terkoneksi dengan makhluk hidup yang berjuang berat untuk kembali ke alamnya.
Jadi, tempat wisata Jawa Barat terbaru tidak hanya ekowisata saja yang berupa hutan dan pegunungan. Ada juga pantai yang dapat dimanfaatkan sebagai salah satu tujuan untuk melarikan diri dari pekerjaan. Menariknya semua tempat dapat ditempuh dalam waktu yang tidak terlalu lama, sehingga tidak memerlukan izin dari kantor.
Pokoknya yang penting.. Healing Kuy..!! Enjoy Time..